7 Cara Menulis Teks Pidato Persuasif, berikut contohnya |
Pelajarancg.blogspot.com: Pada dasarnya, penyusunan karangan persuasi tidak jauh berbeda dengan karangan argumentasi. Nursisto (1999:76) mengemukakan bahwa menulis karangan persuasi sama persis dengan argumentasi, bedanya hanya pada penutup yaitu berupa imbauan dan ajakan. Lebih lanjut lagi, menurutnya agar sebuah hasil karangan argumentasi menjadi baik, runtut, dan tidak menyimpang dari tujuan penyusunan karangan, perlu ditempuh 5 langkah-langkah yaitu: Menentukan tema/topik, Menentukan tujuan, Mengumpulkan bahan, Menyusun kerangka, dan Mengembangkan kerangka.
Pelajari: Tujuan dan Prinsip Pidato Persuasif.
Cara Menulis Teks Pidato Persuasif berikut contohnya:
1. Menentukan tema/topik
Sesuai dengan karakteristik teks persuasi yakni sebagai teks yang berisi bujukan atau ajakan, maka langkah pertama yang harus dilakukan dalam penulisannya adalah menyiapkan sejumlah bujukan ataupun ajakan. Hal inilah yang juga berfungsi sebagai tema utamanya.Contoh tema/topik:
- Sungaiku bersih.
- Mari, belajar dengan baik.
- Ayo, kita pergi berwisata.
- Sayangilah orang tuamu.
- Bacalah Kurikulum Pelajarancg.blogspot.com.
Tema adalah pokok persoalan, permasalahan, atau pokok pembicaraan yang mendasari suatu karangan, cakupannya lebih besar dan menyangkut pada permasalahan yang diangkat. Sedangkan yang dimaksud dengan judul adalah kepala karangan, dan lebih pada penjelasan awal (penunjuk singkat) isi karangan yang akan ditulis.
Tentukan topik, banyak topik yang bisa dibahas dalam paragraf persuasi seperti masalah narkoba, rokok dan kebiasaan sehari hari. Topik merupakan lingkup pembicaraan dalam suatu paragraf.
2. Menentukan tujuan
Tentukan tujuan, tujuan utama setiap paragraf persuasi jelas yaitu meyakinkan pembaca dan pendengar. Oleh karena itu buat tujuan yang jelas dan masuk akal untuk bisa dipercayai oleh pembaca dan pendengar. Dalam menyampaikan tujuan berusahalah jelas dan singkat agar mudah ditangkap oleh para pendengar maupun pembaca.Contoh tujuan persuasif ialah Budaya bersih dalam kehidupan sehari-hari.
Pelajari: 3 Tujuan Pidato Persuasif.
3. Mengumpulkan bahan
Sebelum melanjutkan menulis, perlu ada bahan yang menjadi bekal dalam menunjukkan eksistensi tulisan seperti mengumpulkan ide dan inovasi. Banyak cara mengumpulkannya, masing-masing penulis mempunyai cara sesuai dengan tujuan penulisannya.Mengumpulkan data, data yang tepat dan akurat membantu pembaca dan pendengar untuk percaya pada Anda. Oleh karena itu cari data semaksimal mungkin dan jangan sampai merekayasa data karena itu sangat tidak baik.
4. Menyusun kerangka
Kerangka karangan menguraikan tiap topik atau masalah menjadi beberapa bahasan yang lebih fokus dan terukur. Kerangka karangan belum tentu sama dengan daftar isi atau uraian per bab. Kerangka ini merupakan catatan kecil yang sewaktu-waktu dapat berubah dengan tujuan untuk mencapai tahap yang sempurna.Contoh kerangka pidato persuasif:
- Pembukaan (berisi salam pembuka)
- Isi Pidato (berisi tentang pokok-pokok materi pidato) seperti; budaya bersih, kebersihan lingkungan.
- Penutup (berisi simpulan dan salam penutup).
5. Mengembangkan kerangka
Proses pengembangan karangan tergantung pada materi yang hendak ditulis. Pengembangan karangan juga jangan menumpuk dengan pokok permasalahan yang lain. Untuk itu pengembangannya harus sistematis, dan terarah. Alur pengembangan juga harus disusun secara teliti dan cermat.Penutup
Dari tahapan cara menulis teks pidato persuasif di atas Anda dapat menuangkan gagasan, pikiran, arahan atau pesan dalam pidato secara lisan maupun tulis. Di bawah tulisan adalah contoh dari teks pidato persuasif.Pelajari Perhatikan teks pidato persuasif berikut ini ya Sahabat Pelajarancg.blogspot.com:
Contoh Pidato BUDAYA BERSIH.
Assalamualaikum Warohmatulloh Wabarokatuh,
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah Kurikulum Pelajarancg, yang saya hormati Bapak Ibu Guru, dan teman-teman semua yang saya cintai. Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat limpahan rahmat dan karunia-Nya kita dapat berkumpul pada siang hari ini dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup. Maka dari itu, perkenankanlah saya menyampaikan sedikit ulasan mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan PKBM kita dan menjadikan budaya bersih dalam kehidupan sehari-hari.
Kebersihan lingkungan merupakan hal yang sangat penting guna menjaga kesehatan diri sendiri dan lingkungan sekitar. Lingkungan yang sehat akan meminimalisir penyebaran penyakit dan akan memberikan kenyamanan saat berada di lingkungan tersebut.
Oleh karena itu, lingkungan juga merupakan faktor pendorong keberhasilan proses belajar-mengajar di kelas. Warga belajar dan tutor akan melaksanakan kegiatan pembelajaran secara efektif karena didukung oleh keadaan lingkungan yang nyaman. Maka dari itu, marilah kita sebagai warga belajar Kelas 9 SMP dapat menjaga kebersihan lingkungan Pelajarancg dimulai dari diri sendiri, seperti membuang sampah pada tempatnya dan tidak meninggalkan barang-barang di laci karena dapat menjadi sarang nyamuk. Dengan demikian, menjaga kebersihan lingkungan menjadi sangat penting guna menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman.
Saya rasa cukup sekian pidato yang dapat saya sampaikan, semoga warga Kurikulum Pelajarancg kita semua dapat menjadi partisipan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan dan budaya bersih. Terima kasih atas perhatian yang hadirin berikan, apabila ada salah kata ataupun hal-hal kurang berkenan. Saya mohon maaf.
Wasalamualaikum.
Pelajari: Pengertian Teks Pidato Persuasif Berikut Contohnya.
Demikianlah artikel 5 langkah-langkah dan cara menulis teks Pidato Persuasif yang dapat dipelajari pada artikel Pelajarancg. Semoga bermanfaat!
Post a Comment for "5 Cara Menulis Teks Pidato Persuasif"