Prinsip-prinsip Pidato Persuasif dan Ciri-cirinya

Pidato persuasif berprinsip ingin mengajak/membujuk pendengar agar terpengaruh terhadap isi pidato yang disampaikan. Cirinya adalah Bersifat mendorong/mengajak. Untuk lebih lengkapnya, yuk pelajari bersama Materi Bahasa Indonesia soal teks Pidato Persuasif di pembahasan pelajarancg.blogspot.com:

https://pelajarancg.blogspot.com/


A. Prinsip-prinsip Pidato Persuasif

1. Membujuk demi konsistensi

Prinsip pertama persuasif yaitu untuk mengubah perilaku apabila perubahan yang dianjurkan sejalan dengan kepercayaan, sikap, dan nilai mereka saat ini. Perubahan perilaku akan lebih mungkin bila konsisten dengan nilai, sikap, dan kepercayaan.


2. Membujuk demi perubahan-perubahan kecil

Perubahan perilaku lebih memungkinkan apabila perubahan yang dianjurkan merupakan perubahan kecil bukan perubahan perilaku besar. Kesalahan umum pembicara pemula adalah keinginan yang menuntut terlalu banyak perubahan dan tergesa-gesa.


3. Membujuk demi keuntungan

Masyarakat akan mengubah perilakunya apabila perubahan yang disarankan akan menguntungkan.


4. Membujuk demi pemenuhan kebutuhan

Mengubah perilaku masyarakat apabila perubahan yang disarankan berhubungan dengan kebutuhan mereka.


5. Membujuk berdasarkan pendekatan-pendekatan gradual (sedikit demi sedikit)

Efektivitas pidato persuasif bergantung pada penerimaan khalayak terhadap perubahan yang disarankan pembicara. Pendekatan gradual (sedikit demi sedikit) yang lebih memungkinkan untuk bekerja dibandingkan dengan pendekatan yang meminta masyarakat untuk segera merubah perilakunya.

Baca: CARA MEMBUAT PIDATO PERSUASIF.

B. Ciri-ciri Pidato Persuasif

  1. Bersifat mendorong /mengajak
  2. Reaksi yang diinginkan adalah membangkitkan emosi, agar pendengar, menyetujui atau meyakini dan mungkin membangkitkan timbulnya tindakan tertentu pada pendengarnya.


Pelajari: Tujuan dan Prinsip Pidato Persuasif.

C. Penutup

Bila Sahabat #PelajaranCg, sudah memahami tentang Prinsip-prinsip Pidato Persuasif dan Ciri-cirinya diharap Sahabat #PelajaranCg telah bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan guru Materi Bahasa Indonesia soal teks Pidato Persuasif sebagaimana pembahasan pelajarancg!


Demikianlah pembahasan materi mata pelajaran bahasa Indonesia yang dapat dipelajari bersama tentang Prinsip-prinsip Pidato Persuasif Ciri-cirinya dan se,oga bermanfaat bagi sahabat #Pelajarancg.blogspot.com!


Tentang Kurikulum #Pelajarancg

Kurikulum Pelajarancg merupakan situs pendidikan Merdeka yang berisi artikel-artikel penting bagi insan pendidik dalam melaksanakan proses belajar mengajar dalam penerapan Kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka. Dalam setiap tulisan pada materi yang disajikan harapan penulis Kurikulum pelajarancg.blogspot.com adalah semoga artikel-artikel ini dapat membantu guru, dosen, pelajar, dan mahasiswa dalam mempersiapkan rencana pelaksanaan Pembelajaran di sekolah maupun madrasah, khususnya ketika menyambut kalender Pendidikan Tahun Pelajaran baru, ulangan harian maupun semesteran.

Post a Comment for "Prinsip-prinsip Pidato Persuasif dan Ciri-cirinya"