PERATURAN MENDIKBUD NOMOR 22 TAHUN 2020 TENTANG RENCANA STRATEGIS KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN TAHUN 2020-2024

https://pelajarancg.blogspot.com/

Menteri Pendidikan dan Kembudayaan (Mendikbud) mengeluarkan Peraturan Nomor 22 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Renstra Kemendikbud) Tahun 2020-2024 terkait perencanaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk periode 5 (lima) tahun terhitung sejak tahun 2020 sampai dengan tahun 2024 yang merupakan penjabaran dari RPJMN (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional).


Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2020-2024 mencakup Renstra Unit Eselon I, Renstra Unit Eselon II, Renstra PTN (Perguruan Tinggi Negeri), Renstra UPT (Unit Pelaksana Teknis), dan Rencana Kerja (Renja).


Dalam Permendikbud Nomor 22 Tahun 2020, Pasal 2 disebutkan bahwa Renstra Kemendikbud digunakan sebagai pedoman bagi Unit Eselon I, Unit Eselon II, Perguruan Tinggi Negeri, dan Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kemendikbud dalam melakukan:
  1. penyusunan Renstra Unit Eselon I, Renstra Unit Eselon II, Renstra PTN, dan Renstra UPT;
  2. penyusunan Renja Kemendikbud;
  3. penyusunan rencana kerja anggaran;
  4. penyusunan rencana kerja anggaran;
  5. pengendalian pelaksanaan program, kegiatan dan anggaran; dan
  6. penyelenggaraan sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah.



Selain sebagai pedoman, Renstra Kemendikbud juga digunakan sebagai pedoman bagi pemerintah daerah dalam penyusunan rencana program pembangunan daerah bidang pendidikan dan kebudayaan. Renstra Kemendikbud disusun untuk pencapaian sasaran nasional dan sasaran strategis Kemendikbud pada periode 2020-2024. Penyusunan Renstra Kemendikbud meliputi pendahuluan; visi, misi, dan tujuan; arah kebijakan, strategi, kerangka regulasi, dan kerangka kelembagaan; target kinerja dan kerangka pendanaan; dan penutup.


Unduhan:


Permendikbud 22 Th. 2020 – Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Renstra Kemendikbud) Tahun 2020-2024 Download





Demikian artikel yang dapat dibagikan Pelajarancg.blogspot.com,


Pelajari artikel baru lainnya di Kurikulum Pelajarancg terkait perundang-undangan, peraturan, edaran, dan surat keputusan maupun topik pendidikan terkini. Kunjungi Pelajarancg.blogspot.com, Dengan demikian Anda akan menemukan informasi terkini dari berbagai materi pendididikan saat ini.

Post a Comment for "PERATURAN MENDIKBUD NOMOR 22 TAHUN 2020 TENTANG RENCANA STRATEGIS KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN TAHUN 2020-2024"