SEJARAH PERINGATAN HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL



KURIKULUM PELAJARANCG - Hari Peduli Sampah Nasional 2023 adalah salah satu hari penting di bulan Februari yang diperingati secara Nasional di seluruh Indonesia. Hari Peduli Sampah Nasional yang diperingati setiap tanggal 21 Februari ini dan Hari Peduli Sampah Nasional pastinya memiliki cerita atau sejarah


Berikut sejarahnya.


Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional bermula dari Kementerian Negara Lingkungan Hidup yang mencanangkan untuk pertama kalinya untuk mengenang terjadinya peristiwa Leuwigajah, bulan Februari 2005 di Leuwigajah, Cimahi, Jawa Barat. Pada peristiwa tersebut sampah bisa dikatakan dapat menjadi mesin pembunuh yang merenggut nyawa lebih dari 100 jiwa.


Peristiwa Leuwigajah tersebut, terjadi akibat curah hujan yang tinggi dan ledakan gas metana pada tumpukan sampah. Akibatnya 157 jiwa melayang dan dua kampung (Cilimus dan pojok) hilang dari peta karena tergulung longsoran sampah yang berasal dari Tempat Pembuangan Akhir Leuwigajah. Tragedi Leuwigajah memicu lahirnya Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) yang diperingati tepat di tanggal insiden itu terjadi.


Untuk diketahui sobat Pelajarancg.blogspot.com bahwa tujuan dari peringatan HPSN tersebut adalah untuk mengingatkan semua pihak bahwa persoalan sampah harus menjadi perhatian utama, yakni dalam hal penanganan dan pengelolaannya yang memerlukan pelibatan seluruh komponen masyarakat.


Penyelenggaraan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) merupakan komitmen Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Negara Lingkungan Hidup untuk menginspirasi Masyarakat agar peduli akan lingkungan dan mampu melakukan pengelolaan sampah sebaik mungkin. Menurut Undang-undang Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah, yang dimaksud sampah adalah sisa kegiatan sehari-hari manusia dan/atau proses alam yang berbentuk padat. Sampah ini dihasilkan manusia setiap melakukan aktivitas sehari-hari. Oleh sebab itu Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (KemenLHK RI) ditetapkan sebagai Kementerian utama penyelenggara HPSN.

Post a Comment for "SEJARAH PERINGATAN HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL"