10 INSPIRASI UCAPAN SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA 2022

10 INSPIRASI UCAPAN SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA 2022
10 Inspirasi Ucapan Selamat Hari Sumpah Pemuda Tahun 2022 (Gambar : Pelajarancg/HSP)



Pelajarancg.blogspot.com - Setiap tanggal 28 Oktober, Bangsa Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP). Peringatan ini ditetapkan oleh pemerintah Indonesia untuk memperingati kelahiran Bahasa Indonesia serta semangat persatuan juga kebangsaan yang ikrarkan dalam Kongres Pemuda II. Dan diperingati setiap tahun.


Tahun ini, Hari Sumpah Pemuda jatuh pada Jumat, 28 Oktober 2022. Tema Hari Santri Nasional 2022 adalah Sumpah Pemuda 'Bersatu Bangun Bangsa.'


Peringatan Hari Sumpah Pemuda umumnya diwarnai dengan Upacara bendera. Namun, meski Anda tidak mengikuti upacara, Anda tetap bisa menyemarakkan peringatan ini dengan berbagi ucapan maupun kutipan Inspiratif tentang Hari Sumpah Pemuda.


INSPIRASI UCAPAN SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA TAHUN 2022

Berikut inspirasi dan kutipan ucapan tentang Hari Sumpah Pemuda, seperti dikutip Pelajarancg dari berbagai sumber sebagai kata sambutan, Jumat (28/10/2022).


1. Selamat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022. Melalui semangat Sumpah Pemuda mari kita terus bangun rasa kebangsaan sebagaiman telah disemaikan oleh pemuda-pemudi pendahulu kita sejak tahun 1928.


2. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022. Sumpah setia pada NKRI adalah pelajaran tentang Bersatu membangun bangsa.


3. Sumpah pemuda adalah titik kulminasi perjuangan nasional yang harus terjadi karena merupakan syarat mutlak bagi berhasilnya perjuangan besar, dan kini mari kita terus bangun rasa juang itu dengan membangun untuk bangsa Indonesia. Selamat Hari Sumpah Pemuda!


4. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022. Tegas, lugas, dan berani, itulah jiwa para pemuda. Negara ini berdiri karena seluruh pemudanya bersatu, bahkan seandainya Indonesia tidak pernah ada, pemuda kita akan tetap bersatu.


5. melihat sejarah terutama peran pemuda akan menarik, karena di mana ada gerakan perubahan, maka dapat dipastikan ada unsur pemuda di dalamnya. Di momen peringatan Hari Sumpah Pemuda Bersatu Bangun Bangsa ini mari kita gunakan untuk meningkatkan kualitas diri untuk tetap terus belajar guna raih cita-cita. Selamat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022

10 INSPIRASI UCAPAN SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA 2022
(Gambar : Logo dan Tema HSP Ke 94 Tahun 2022)



6. “Konggres Pemuda II diadakan tanggal 27-28 Oktober 1928, disepakati tiga keputusan pokok yaitu: 1) Dibentuknya suatu badan fusi untuk semua organisasi pemuda. 2) Menetapkan ikrar pemuda Indonesia bahwa mereka: a) Mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia. b) Mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia. c) Menjunjung bahasa yang satu, bahasa Indonesia. 3) Asas ini wajib dipakai oleh semua perkumpulan di Indonesia. Hasil ini menjadi pondasi bagi persatuan Indonesia."

Pelajari: Makna dan Logo HSP - Hari Sumpah Pemuda Ke 94 Tahun 2022


7. “Tahun 1928 adalah tahun yang sangat penting bagi bangsa Indonesia. Pada tahun itu, orang jawa, orang Sumatra, orang sunda, orang Madura, orang banjar dan lain sebagainya telah merasakan dirinya sebagai bagian dari bangsa yang besar, yaitu bangsa Indonesia. Rasa kebangsaan yang telah disemaikan oleh pemuda-pemudi pendahulunya sejak tahun 1928, telah tumbuh dan berkembang suburnya hingga lahirlah istilah bangsa Indonesia.”


8. “Pemuda-pemudi sebagai bagian dari mandataris Amanat Kontitusi Negara Kesatuan Republik Indonesia berkewajiban untuk tetap melanjutkan cita-cita perjuangan dan nilai-nilai luhur bangsa Indonesia.”


9. “Mempelajari sejarah Indonesia terutama peran pemuda akan menarik, karena di mana ada gerakan perubahan, maka dapat dipastikan ada unsur pemuda di dalamnya.”


10. “Peran dan fungsi pemuda-pemudi sebagai Agen Sosial Of Change dan Agen Sosial Of Control merupakan bentuk pengabdian dan loyalitas terhadap bangsa dan negaranya, selain dari pada itu pemuda dan pemudi harus memosisikan sebagai subjek bangsa dalam memantau roda pemerintahan sehingga berjalan pada koridor yang benar. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022, untuk semua pengujung blog kurikulum Pelajarancg.blogspot.com.”

Post a Comment for "10 INSPIRASI UCAPAN SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA 2022"