PERATURAN SEKJEN KEMENDIKBUDRISTEK NOMOR 13 TAHUN 2022 TENTANG PEDOMAN PENGGUNAAN ARKAS

https://pelajarancg.blogspot.com/

Setjen Kemendikbudristek mengeluarkan Peraturan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 13 Tahun 2022 tentang Pedoman Penggunaan Aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Satuan Pendidikan pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (ARKAS) terkait sistem pengelolaan kegiatan dan anggaran satuan pendidikan melalui Aplikasi RKAS yang dapat digunakan oleh satuan pendidikan secara efisien dan efektif.


Pedoman penggunaan ARKAS bertujuan untuk memberikan acuan langkah-langkah pengoperasian ARKAS; contoh format dokumen ARKAS bagi Satuan Pendidikan; dan gambaran proses bisnis pengelolaan kegiatan dan anggaran yang dilakukan Satuan Pendidikan. Satuan Pendidikan pengguna ARKAS meliputi: sekolah dasar (SD/MI); sekolah menengah pertama (SMP/MTs); sekolah menengah atas (SMA/MA); sekolah menengah kejuruan (SMK/MAK); dan sekolah luar biasa (SLB).


Menurut Peraturan Nomor 13 Tahun 2022, Tahapan penggunaan ARKAS meliputi panduan cara mengunduh dan registrasi; perencanaan dan penganggaran; penatausahaan dan pelaksanaan; pergeseran dan perubahan RKAS; dan pelaporan dan pertanggungjawaban. Disebutkan dalam pedoman tersebut, bahwa ARKAS dioperasikan oleh kepala Satuan Pendidikan. Kepala Satuan Pendidikan dalam mengoperasikan ARKAS dapat dibantu oleh bendahara dan/atau tenaga administrasi Satuan Pendidikan sesuai dengan pedoman penggunaan ARKAS. Adapun Pedoman penggunaan ARKAS terdapat dalam lampiran.

https://pelajarancg.blogspot.com/

Unduhan:


Lampiran lengkap salinan Peraturan Setjen Kemendikbudristek 13 Th. 2022 – Pedoman Penggunaan Aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Satuan Pendidikan pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Download

Pelajari: KEPUTUSAN KEPALA BSKAP KEMENDIKBUDRISTEK NOMOR 33 TAHUN 2022 TENTANG PERUBAHAN CAPAIAN PEMBELAJARAN PADA PAUD DIKDASMEN DI KURIKULUM MERDEKA

Demikian artikel Pedoman Penggunaan ARKAS yang dapat dibagikan Pelajarancg.blogspot.com


Pelajari artikel baru lainnya di Kurikulum Pelajarancg terkait perundang-undangan, peraturan, edaran, dan surat keputusan maupun topik pendidikan terkini. Kunjungi Pelajarancg.blogspot.com, Dengan demikian Anda akan menemukan informasi terkini dari berbagai materi pendididikan saat ini.

Post a Comment for "PERATURAN SEKJEN KEMENDIKBUDRISTEK NOMOR 13 TAHUN 2022 TENTANG PEDOMAN PENGGUNAAN ARKAS"