gambar ekosistem (pelajarancg/gambar) |
Ekologi adalah cabang ilmu biologi yang mempelajari hubungan timbal balik organisme dengan lingkungannya. Ilmu Ekologi merupakan kelompok ilmu yang membahas tentang interaksi antara makhluk hidup dengan makhluk hidup lain dan juga dengan lingkungan sekitarnya.
Ekologi dapat digolongkan sebagai suatu ilmu biologi yang kompleks, mempunyai pembahasan materi yang beraneka ragam namun juga merupakan suatu bidang ilmu biologi dengan pengetahuan yang menarik untuk dipelajari. Ilmu ini mempelajari dari interaksi organisme dengan lingkungan hidup di sekitarnya. Ruang lingkup ekologi pada dasarnya terbatas pada beberapa hal, seperti misalnya individu, populasi, komunitas, ekosistem, dan biosfer.
PERKEMBANGAN ILMU EKOLOGI
Ilmu Ekologi itu sendiri sebenarnya dapat dikatakan merupakan cabang ilmu yang masih relatif baru, yang baru muncul pada tahun 70-an. Akan tetapi, ekologi mempunyai pengaruh yang besar terhadap cabang biologinya. Ekologi mempelajari bagaimana makhluk hidup dapat mempertahankan kehidupannya dengan mengadakan hubungan antar makhluk hidup dan dengan benda tak hidup di dalam tempat hidupnya atau lingkungannya. Ekologi, biologi dan ilmu kehidupan lainnya saling melengkapi dengan zoologi dan botani yang menggambarkan hal bahwa ekologi mencoba memperkirakan, dan ekonomi energi yang menggambarkan kebanyakan rantai makanan manusia dan tingkat tropik dengan permasalahan kesehatan.Peristiwa ekologis telah terjadi sejak mulainya sejarah kehidupan di alam semesta ini. Ilmu Ekologi sebenarnya juga sudah cukup lama dikenal dan dipelajari terutama oleh para ahli biologi. Namun sejak Konferensi Stockholm 1972, ekologi ramai diperbincangkan orang karena erat hubungannya dengan lingkungan hidup. Cabang ekologi yang disebut Ekologi Kesehatan masih lebih muda usianya.
Karena luasnya bidang-bidang yang dicakup, maka berdasarkan kajiannnya, Ekologi umumnya dibagi menjadi 2 (dua) kelompok, yaitu :
1. Autoekologi
Autoekologi adalah suatu studi yang mengkhususkan mempelajari atau mengkaji individu organisme atau spesies terutama sejarah hidup dan perilaku dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan.2. Sinekologi
Sinekologi adalah bagian dari Ilmu ekologi yang mempelajari dan membahas juga mengkaji hubungan antar kumpulan organisme sebagai satu satuan. Misalnya, kajian mengenai distribusi bakau menurut karakteristik abiotik dan pertumbuhan bakau termasuk ke dalam autoekologi, namun demikian tidak menutup kemungkinan untuk mengkaji komponen lingkungan lainnya yang berkaitan dengan bakau. Kajian sinekologi mengkaji keseluruhan ekologi tempat hidup bakau, misalnya effektivitas bakau dalam memecah gelombang.Tugas Ahli Ekologi
Seorang ahli ekologi mempunyai tugas melakukan penelitian tentang diversifikasi serta sifat makhluk hidup di ekosistem tersebut. Selain itu ia juga meneliti hubungan serta interaksi antara organisme dengan makhluk lain dan dengan lingkungannya.Pelajari juga: PERBEDAAN ANTARA BIOMA DAN EKOSISTEM
Karena Ilmu ekologi sangat dibutuhkan guna memecahkan permasalahan yang terjadi pada tanaman dengan lingkungannya, termasuk dalam penerapan manajemen lingkungan. Ekologi telah mengalami perkembangan dari ilmu yang hanya mempelajari apa yang ada dan terjadi di alam, menjadi ilmu yang mempelajari struktur dan fungsi ekosistem. Maka dari itu tugas seorang ahli geologi di samping apa yang diuraikan diatas, Seorang Ahli ekologi biasanya bekerja di lapangan, mempelajari cara kerja alam. Mereka sering berada di wilayah yang terisolasi seperti di sebuah kepulauan dimana hubungan antara tanaman dan binatang mungkinlebih sederhana dan mudah untuk dipahami. Misalnya ekologi dari Isle Royale sebuah pulau di danau Superior telah dipelajari secara luas. Banyak ilmuwan yang mengfokuskan pada cara memecahkan suatu masalah, seperti bagaimana cara mengendalikan efek kerusakan polusi udara dan air yang berpengaruh terhadap mahkluk hidup.(*)
Pelajari juga: PENGERTIAN DAN DEFINISI ILMU GEOLOGI
**) Dapatkan update infografis pilihan dan materi kurikulum terbaru setiap hari dari Pelajarancg.blogspot.com. Mari ikuti di Laman Instagram "Pelajarancg.blogspot.com kurikulum Pelajarancg", caranya klik link https://www.instagram.com/pelajarancg/, kemudian ikuti. Anda harus install aplikasi instagram terlebih dulu di ponsel supaya mendapatkan update tentang bahan pembelajaran dari Mapel lainnya.
Post a Comment for "DEFINISI DAN PENGERTIAN ILMU EKOLOGI"